Gamalis: Masa Depan Berau Ada di Tangan Pemimpin Terpilih
A-News.id, Tanjung Redeb – Wakil Bupati Berau, Gamalis, bersama kedua anaknya, memberikan hak suara dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Rabu (27/11). Ia menggunakan hak pilihnya di TPS 02, Kelurahan Gayam, Tanjung Redeb, Kabupaten Berau.
Ditemui setelah pencoblosan, Gamalis mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam Pilkada. “Saya berharap masyarakat Kabupaten Berau datang ke TPS masing-masing dan menggunakan hak suaranya dengan bijak,” ujarnya.
Gamalis menegaskan bahwa siapa pun pemimpin yang terpilih nanti, harus mendapat kepercayaan penuh dari masyarakat. “Kalah menang itu biasa. Yang penting adalah bagaimana pemimpin terpilih mampu membawa Berau menjadi lebih baik ke depan,” katanya.
Ia juga menyampaikan optimisme untuk melanjutkan program-program yang telah dijalankan bersama Bupati sebelumnya. Menurutnya, komitmen dan kerja keras menjadi kunci untuk mendorong pembangunan di Kabupaten Berau ke arah yang lebih maju.
Tidak hanya Gamalis, Anggota DPRD Kalimantan Timur dari Fraksi Gerindra, Makmur HAPK, juga terlihat hadir di TPS yang sama. Makmur didampingi istri dan anaknya saat memberikan hak suara. Usai mencoblos, Makmur dan istrinya sempat menunjukkan jari mereka yang telah dicelupkan tinta, tanda telah memilih.
Makmur memuji kualitas calon pemimpin dalam Pilkada tahun ini. Ia menyebut bahwa masing-masing kandidat memiliki potensi besar untuk memajukan Berau. “Yang penting, masyarakat mempertimbangkan pilihannya dengan matang. Masa depan Kabupaten Berau ada di tangan kita semua,” ujarnya.
Makmur juga menyoroti pentingnya kelanjutan pembangunan dan penguatan ekonomi di Berau. Ia menegaskan bahwa waktu yang ada selama masa jabatan tidak pernah cukup untuk menyelesaikan semua rencana pembangunan. “Bahkan sepuluh tahun pun terasa kurang untuk menyelesaikan program-program besar,” ungkapnya.
Ia berharap pemimpin yang terpilih mampu memikul amanah dengan baik dan melanjutkan visi pembangunan Kabupaten Berau. “Mari kita jaga persatuan dan kebersamaan. Siapa pun yang terpilih, saya berharap ia menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan integritas,” tutupnya.
Pilkada 2024 di Kabupaten Berau diharapkan menjadi momentum penting dalam menentukan arah pembangunan di masa depan. Para pemilih, termasuk tokoh-tokoh penting seperti Gamalis dan Makmur HAPK, menunjukkan semangat demokrasi yang kuat.
Dengan partisipasi masyarakat yang maksimal, Kabupaten Berau diharapkan dapat melahirkan pemimpin yang mampu membawa perubahan dan memberikan kesejahteraan bagi seluruh warganya. (dv)