SraGam Klaim 18 Program Prioritas Sukses, Minta Restu Masyarakat untuk Pilkada 2024
Tanjung Redeb – Calon Wakil Bupati Berau nomor urut 2, Gamalis, menggelar kampanye di Jln. Poros Bangun, tepatnya di Lapangan Aliang, Selasa (15/10/2024). Kampanye ini dihadiri sejumlah partai pengusung dan tim pemenangan pasangan Sri Juniarsih-Gamalis (SraGam), yang dengan penuh semangat mengusung slogan “Lanjutkan dan Tuntaskan.”
Dalam kampanye tersebut, juru bicara SraGam yang juga tokoh politik dari DPC PPP Berau, Ahmad Rifai, menyampaikan kepuasannya atas kinerja pasangan SraGam selama memimpin Berau. Menurut Rifai, pasangan Sri Juniarsih-Gamalis telah merealisasikan 18 program prioritas yang dijanjikan pada Pilkada sebelumnya, meski waktu kepemimpinan baru berjalan 3,5 tahun, bukan 5 tahun.
“Selama 3,5 tahun kepemimpinan, bukan hanya program yang dijalankan, tetapi penghargaan-penghargaan dari pemerintah pusat pun berjejer diterima, ini menunjukkan keberhasilan mereka,” ujar Ahmad Rifai.
Ia menambahkan bahwa hampir semua janji kampanye yang disampaikan pada Pilkada sebelumnya telah berhasil diwujudkan, meskipun beberapa program masih dalam tahap penyelesaian. Rifai juga menegaskan bahwa Kabupaten Berau di bawah kepemimpinan SraGam telah menjadi contoh pemerintahan yang bersih dari praktik korupsi.
“Selama masa kepemimpinan SraGam, tidak pernah kita dengar ada isu pemanggilan oleh KPK atau institusi hukum lainnya. Ini membuktikan bahwa Berau dijalankan dengan bersih dan tanpa penyimpangan,” lanjutnya.
Sementara itu, Erlita Herlina dari DPD Partai Golkar menegaskan komitmen partainya dan koalisi partai lain, seperti PPP, Partai Gerindra, Partai Demokrat, Perindo, serta partai pendukung lainnya, untuk kembali mengusung pasangan SraGam di Pilkada 2024.
Ia juga menjelaskan bahwa mayoritas anggota DPRD Kabupaten Berau mendukung pasangan ini. “Dari total 30 kursi di DPRD, 19 kursi memilih SraGam. Jadi, jelas lebih banyak yang mendukung kami daripada 11 kursi lainnya,” katanya kepada warga yang hadir.
Dukungan juga datang dari DPRD Provinsi Kalimantan Timur. Syarifatul Syadiah, anggota DPRD Provinsi Kaltim dari Partai Golkar, yang turut hadir dalam kampanye, menjelaskan bahwa tiga wakil Berau di DPRD Kaltim—dirinya, Husein Jufri dari PPP, dan Makmur HAPK dari Partai Gerindra—semuanya berada di barisan pendukung pasangan SraGam.
“Dengan dukungan penuh dari perwakilan Berau di DPRD Provinsi, kami akan memperjuangkan anggaran yang lebih besar untuk kemajuan Kabupaten Berau ke depan,” tegas Syarifatul.
Gamalis, dalam orasinya, menekankan pentingnya dukungan politik dari DPRD Berau untuk merealisasikan program-program yang telah dirancang. Ia juga menegaskan bahwa dengan mayoritas dukungan dari anggota dewan, SraGam optimis dapat mewujudkan janji-janji mereka.
“Tidak banyak yang harus saya jelaskan lagi. Semua sudah disampaikan oleh juru kampanye dan koalisi. Kami hanya memohon doa dan restu masyarakat Berau untuk memenangkan pasangan nomor urut 02,” pungkasnya.
Dukungan kuat dari DPRD dan partai koalisi diharapkan menjadi kunci kemenangan SraGam dalam Pilkada Berau 2024 serta memperlancar realisasi program-program pembangunan di masa mendatang.(adv)