Dinas Pendidikan Luncurkan Program “Siap Didik” untuk Permudah Layanan Pendidikan di Berau
Tanjung Redeb – Dinas Pendidikan Kabupaten Berau resmi meluncurkan Program “Siap Didik” sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas layanan pendidikan. Program ini diharapkan mampu mewujudkan pelayanan prima bagi masyarakat serta siswa-siswi di Kabupaten Berau.
Dalam acara peluncuran yang berlangsung di Ballroom SM Tower pada Jumat (18/10/2024), Sekretaris Daerah Kabupaten Berau, Muhammad Said, secara langsung membuka kegiatan ini. Ia menekankan pentingnya pembudayaan literasi sebagai salah satu bagian utama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Berau.
“Pembudayaan literasi bukan hanya tanggung jawab Dinas Perpustakaan, tetapi juga Dinas Pendidikan dan perangkat lainnya dalam mencerdaskan kehidupan bangsa,” ujar Said.
Said menambahkan, melalui program literasi ini, diharapkan lahir generasi yang cerdas, unggul, dan berdaya saing tinggi. Inisiatif tersebut menjadi bagian dari rangkaian program strategis pemerintah daerah untuk memperkuat fondasi pendidikan di berbagai tingkat, mulai dari sekolah dasar hingga menengah.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Berau, Mardiatul Idalisah, menjelaskan bahwa Program “Siap Didik” adalah layanan satu pintu yang dirancang untuk mempermudah masyarakat dalam mengakses berbagai layanan pendidikan. Ia menyebut, transformasi layanan ini bertujuan untuk meningkatkan kemudahan akses serta memberikan kepuasan bagi masyarakat.
“Program ini benar-benar mentransformasi layanan agar semakin mudah diakses, sekaligus memberikan kepuasan kepada masyarakat,” jelas Mardiatul.
Program “Siap Didik” menyediakan berbagai layanan unggulan, seperti izin operasional sekolah, mutasi siswa, legalisasi ijazah, serta surat pengganti ijazah untuk program Paket A, B, dan C. Selain itu, layanan seperti surat izin penelitian, magang, KKN, serta rekomendasi izin pendirian Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) juga dapat diakses dengan lebih mudah.
“Di dalam program ini, yang berperan aktif adalah petugas front office kami. Mereka akan membantu memasukkan data ke sistem, dan jika semua dokumen lengkap, prosesnya akan cepat selesai,” paparnya.
Lebih lanjut, Mardiatul menjelaskan bahwa program ini juga berfungsi untuk memetakan kondisi siswa, sarana prasarana, serta pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) di Kabupaten Berau. Untuk itu, Dinas Pendidikan bekerja sama dengan Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) Kementerian Pendidikan melalui MoU untuk memanfaatkan akses ke Data Pokok Pendidikan (Dapodik).
“Alhamdulillah, Kabupaten Berau menjadi satu-satunya daerah di Kalimantan Timur yang telah berhasil menjalin kerja sama ini dan memperoleh akses ke Dapodik,” pungkas Mardiatul.
Dengan peluncuran Program “Siap Didik,” pemerintah daerah berharap dapat mempercepat transformasi layanan pendidikan di Berau, sekaligus memperkuat kualitas dan aksesibilitas pendidikan bagi seluruh lapisan masyarakat. (YF/ADV)
