Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Indra Teguh Resmi Maju Calon Ketua SMSI Kaltim: Siap Perjuangkan Kesejahteraan Media Daerah

Indra Teguh Resmi Maju Calon Ketua SMSI Kaltim: Siap Perjuangkan Kesejahteraan Media Daerah

  • account_circle admin
  • calendar_month Jumat, 2 Mei 2025
  • visibility 372
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Samarinda – Ketua SMSI Kabupaten Berau, Indera Teguh Nur Cahyadi, resmi mencalonkan diri sebagai Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Kalimantan Timur dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-II yang akan digelar pada 11 Mei 2025 mendatang. Ia mendaftar di hari terakhir pendaftaran dengan tekad kuat dan persiapan matang.

Sebelumnya, bursa calon hanya diramaikan tiga nama, yakni Jerin, Yakub Anani, dan Wiwid Mahendra. Masuknya Teguh (sapaan akrabnya) menambah dinamika dalam kontestasi tersebut.

“Berau itu daerah paling ujung di Kaltim. Keseriusan kami bukan di awal karena saya perlu menyerap aspirasi dari berbagai daerah dulu,” kata Teguh saat diwawancarai, Jumat (2/5/2025).

Teguh mengungkapkan keputusannya maju bukan hanya berdasarkan keinginan pribadi, tetapi hasil dari komunikasi dan restu keluarga serta dukungan internal SMSI Berau.

“Termasuk Berau sendiri, saya minta izin dulu sama keluarga, sama teman-teman SMSI. Kami rapat dan sepakat saya maju. Saya rasa saya yang paling siap untuk Musda nanti,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa dirinya telah menjalin komunikasi intensif dengan perwakilan SMSI di berbagai kabupaten dan kota di Kaltim guna memahami permasalahan yang dihadapi media lokal.

“Hampir semua daerah sudah saya telepon. Saya serap apa kendalanya. Ketua itu harus tahu kondisi di wilayah masing-masing,” jelas Teguh.

Salah satu isu yang menjadi perhatian utamanya adalah kesenjangan harga satuan media di daerah. Teguh berkomitmen memperjuangkan kesejahteraan perusahaan media di Kaltim melalui pendekatan birokrasi yang kuat dan hubungan sinergis dengan pemerintah daerah.

“Yang saya perjuangkan nanti itu harga satuan media dan birokrasi pers. Saya juga akan gandeng Bang Endro, mantan Ketua PWI Kaltim dan ahli Dewan Pers, untuk mendampingi saya,” ungkapnya.

Teguh juga memaparkan salah satu program unggulan yang akan dijalankannya jika dipercaya menakhodai SMSI Kaltim, yaitu menjalin kerja sama dengan para pengacara (lawyer) baik di tingkat provinsi maupun kabupaten.

“Perusahaan media sangat rentan bersentuhan dengan persoalan hukum, sehingga perlu ada pendampingan. Saya sudah terapkan ini di Berau, dan SMSI Berau telah memiliki lawyer yang siap mendampingi jika ada persoalan hukum,” jelas Teguh.

Program ini, lanjutnya, akan menjadi prioritas agar seluruh anggota SMSI di berbagai daerah merasa aman dan terlindungi secara hukum dalam menjalankan aktivitas jurnalistik.

“Ini salah satu program saya nanti agar teman-teman di daerah maupun di provinsi merasa terlindungi,” pungkasnya.

Dengan tiga kandidat lain yang turut meramaikan bursa, Teguh tetap menunjukkan keyakinan tinggi.

“Saya orang paling optimis. Kalau cuma untuk kalah, saya tidak akan datang jauh-jauh dari Berau ke Samarinda,” tutupnya.

Tokoh jurnalis senior Kalimantan Timur sekaligus salah satu pendiri Serikat Media Siber Indonesia (SMSI), Endro S Effendi, memberikan apresiasi terhadap kehadiran tokoh muda asal Berau, Indera Teguh Nur Cahyadi, yang menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai calon Ketua SMSI Kalimantan Timur.

Endro menyampaikan dukungannya karena melihat potensi dan semangat yang dimiliki Teguh yang juga Ketua SMSI Kabupaten Berau, dalam memajukan organisasi media tersebut.

“Saya mengawali karir jurnalistik dari Berau. Ketika ada anak muda Berau yang ingin maju, kenapa tidak didukung?” ujar Endro, Jumat (2/5).

Menurut Endro, Teguh dinilai memiliki visi dan misi yang sejalan dengan semangat SMSI dalam menjaga marwah organisasi serta memajukan dunia pers di Kalimantan Timur.

“Saya lihat Mas Teguh ini punya kapasitas yang mumpuni memimpin SMSI Kaltim. Saya harap jika terpilih nanti, ia mampu merangkul semua pihak, memajukan organisasi, dan menjaga nama baik SMSI Kaltim,” tuturnya.

Pemilihan Ketua SMSI Kalimantan Timur diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat peran media siber di daerah, sekaligus memberi ruang bagi regenerasi kepemimpinan yang profesional dan berintegritas. (*)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‎Festival Ikan Hias Berau Dorong Ekonomi Kreatif, Pemerintah Incar Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas 2045

    ‎Festival Ikan Hias Berau Dorong Ekonomi Kreatif, Pemerintah Incar Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas 2045

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 1.293
    • 0Komentar

    ‎TANJUNG REDEB – Peringatan Hari Ikan Nasional (Harkannas) ke-12 di Kabupaten Berau tahun ini berlangsung meriah dengan digelarnya Festival Ikan Hias dan Bazar UMKM. Kegiatan tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga memantik geliat ekonomi kreatif masyarakat dan menggugah kesadaran pentingnya konsumsi ikan bagi generasi mendatang. ‎ ‎Plt Kepala Dinas Perikanan Berau, Maulidiyah, menyampaikan apresiasi […]

  • Pemkab Berau Geser Pusat Festival Musik hingga ke Hulu

    Pemkab Berau Geser Pusat Festival Musik hingga ke Hulu

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 405
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten Berau mulai menata ulang strategi promosi pariwisata dengan pendekatan yang lebih merata. Jika selama ini berbagai festival musik terkonsentrasi di kawasan pesisir, kini Pemkab berupaya memperluas titik penyelenggaraan hingga ke wilayah hulu yang menyimpan potensi wisata alam tak kalah memukau. Wakil Bupati Berau, Gamalis, mengatakan bahwa geliat event musik terbukti […]

  • Plot Twist Buruh Berau: Cari Wamen, Malah Dapat Kabar OTT

    Plot Twist Buruh Berau: Cari Wamen, Malah Dapat Kabar OTT

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle admin
    • visibility 392
    • 0Komentar

    Jakarta – Seorang buruh dari Berau, Kalimantan Timur (Kaltim), Herbert Sinambela (47) menyambangi kantor Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), Jakarta Selatan. Dia mengaku hendak mengadu kepada Wamenaker Immanuel Ebenezer atau Noel. Herbert terlihat membawa sebuah spanduk berukuran sedang yang isinya meminta Noel memperhatikan aduannya. “Pak Wamen. Tolong perhatikan nasib kami buruh yang ada di Kalimantan Timur. Kami […]

  • Industri Rotan Dinilai Menjanjikan, DPRD Berau Minta Pembinaan dan Pemasaran Diperkuat untuk Libatkan Pemuda

    Industri Rotan Dinilai Menjanjikan, DPRD Berau Minta Pembinaan dan Pemasaran Diperkuat untuk Libatkan Pemuda

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 428
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB- Anggota DPRD Berau, Frans Lewi, mendorong generasi muda di kawasan pesisir untuk mulai melirik industri kerajinan rotan. Ajakan itu ia sampaikan karena produk rotan dari wilayah pesisir Berau kini tidak lagi dipasarkan secara lokal saja, tetapi sudah mulai masuk ke pasar luar daerah. Dorongan tersebut muncul setelah Frans meninjau pelatihan anyaman rotan yang […]

  • Balai Adat, Komitmen Support Pengembangan Budaya Hingga Kampung

    Balai Adat, Komitmen Support Pengembangan Budaya Hingga Kampung

    • calendar_month Sabtu, 16 Nov 2024
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 368
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Seni dan budaya yang dimiliki Kabupaten Berau menjadi salah satu potensi yang krusial dan bisa menjadi daya tarik wisatawan. Setiap gelaran upacara adat dan acara seni budaya yang digelar, bahkan tak pernah sepi pengunjung. Melihat potensi yang ada, Sri juniarsih yang merupakan perempuan pertama yang menjabat sebagai Bupati Berau, terus mengupayakan agar […]

  • Dorong Masterplan Banjir, Solusi Jangka Panjang untuk Tanjung Redeb

    Dorong Masterplan Banjir, Solusi Jangka Panjang untuk Tanjung Redeb

    • calendar_month Minggu, 29 Sep 2024
    • account_circle admin
    • visibility 239
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – Kabupaten Berau terus diguyur hujan dengan intensitas tinggi dalam beberapa pekan terakhir. Dampaknya, sejumlah ruas jalan utama, seperti Jalan Al-Bina, Kedaung, dan Jalan Gatot Subroto, tergenang air. Kondisi ini tak hanya mengganggu arus lalu lintas, tetapi juga menyebabkan beberapa kendaraan mogok di tengah jalan. Menanggapi situasi tersebut, anggota DPRD Berau, M. Ichsan […]

expand_less