Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Peristiwa » Soal Adanya Dugaan Karyawan Tambang Tewas, RSUD: Data Medis Bersifat Rahasia

Soal Adanya Dugaan Karyawan Tambang Tewas, RSUD: Data Medis Bersifat Rahasia

  • account_circle admin
  • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
  • visibility 358
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Tanjung Redeb – ANS Karyawan PT HPU yang diduga mengalami kecelakaan kerja, rupanya sempat mendapat perawatan di RSUD dr Abdul Rivai. ANS mendapat perawatan di RSUD dr Abdul Rivai pada 10 Juli lalu.

Direktur RSUD dr Abdul Rivai, Jusram membenarkan bahwa ANS sempat dirawat di rumah sakit.

“Benar atas nama tersebut (Nama Korban, Red) tercatat masuk 10 Juli lalu,” katanya dikutip dari media zona.my.id.

Sementara itu, Humas RSUD dr Abdul Rivai, Dani Apriatmaja menyebutkan, apakah ada pasien wafat ditanggal tersebut.

“Kalau terkait apakah ada pasien yang wafat ditanggal tersebut dirumah sakit, memang ada. Namun terkait apakah yang dimaksud korban, kami tidak dapat memberikan jawaban” katanya.

Lanjutnya, sesuai PERMENKES 24 Tahun 2022 tentang rekam medis, pihaknya tidak bisa memberikan keterangan lebih detil mengenai identitas pasien yang meninggal dunia tersebut.

“Kami tidak bisa memberikan informasi tersebut. Lantaran, itu menyangkut dengan rekam medis pasien,” bebernya.

Ditegaskannya, pemberian informasi rekam medis pasien tanpa persetujuan merupakan tindakan yang dilarang dan dapat dikenakan sanksi hukum serta etika profesi.

Rekam medis bersifat rahasia dan hanya boleh diakses oleh pihak yang berkepentingan seperti keluarga yang diperbolehkan untuk mengetahui dalam perawatan pasien, atau dalam situasi tertentu seperti permintaan penegak hukum.

“Tidak bisa dibuka. Itu bersifat rahasia,” tegasnya.

Sebelumnya, seorang karyawan perusahaan pertambangan Batu Bara yang diduga bekerja di PT Harmoni Panca Utama (HPU) dikabarkan mengalami kecelakaan kerja.

Dari sumber yang diterima, korban melompat dari kendaraan yang dibawanya. Lantaran, truk yang dikendarai mengalami rem blong.

Nahas, korban terjatuh di tempat yang tidak seharusnya dan langsung meninggal dunia. Peristiwa memilukan tersebut terjadi sekira tanggal 10 Juli lalu.

Dikonfirmasi, Kanit Tipidter Satreskrim Polres Berau, Iptu Yoga Fattur Rahman mengungkapkan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kebenarannya.

“Masih dilidik,” ujarnya.

Lanjutnya, jika informasi tersebut benar adanya, pihaknya akan melakukan pemanggilan saksi-saksi yang mengetahui terjadinya peristiwa tersebut.

“Tentu kalau memang benar, pasti akan dilakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi yang ada,” bebernya.

Sebelumnya, Kasi Humas Polres Berau, AKP Ngatijan saat dikonfirmasi terkait peristiwa tersebut pun mengaku tidak mengetahui kebenarannya.

“Kami belum dapat informasi itu,” singkatnya.

Sedangkan, Koordinator Pengawas Ketenagakerjaan Provinsi Kaltim, Sab’an mengaku pihaknya belum mengetahui bahwa ada peristiwa laka kerja di salah satu perusahaan Batu Bara yang ada di Berau.

“Kami belum dapat laporan bahwa ada laka kerja,” tegasnya.

Sementara itu, perwakilan PT HPU, Reza Pahlefi saat dikonfirmasi terkait kebenaran informasi tersebut, tidak memberikan jawaban.(*/)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menuju Ekonomi Hijau: Berau Rancang Transisi dari Tambang ke Kemandirian Pangan

    Menuju Ekonomi Hijau: Berau Rancang Transisi dari Tambang ke Kemandirian Pangan

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 2.268
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten Berau mulai menyiapkan langkah konkret untuk mengurangi ketergantungan daerah terhadap sektor pertambangan. Setelah lebih dari dua dekade menjadi penopang utama ekonomi, kini Pemkab Berau menyiapkan arah baru dengan fokus pada penguatan sektor pangan dan kemandirian daerah. ‎Kepala Dinas Pangan Berau, Rakhmadi Pasarakan, mengatakan dominasi sektor tambang dalam struktur ekonomi Berau […]

  • DTPHP Terapkan Sistem Rekomendasi Kelompok, Verifikasi Alsintan Dilakukan Digital

    DTPHP Terapkan Sistem Rekomendasi Kelompok, Verifikasi Alsintan Dilakukan Digital

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 46
    • 0Komentar

    BERAU — Pemerintah Kabupaten Berau mulai memperkuat tata kelola subsidi di sektor pertanian dengan menertibkan mekanisme penyaluran BBM bagi petani. Bahan bakar kini disalurkan berbasis kelompok tani aktif, bukan individu, untuk memastikan distribusi tepat sasaran dan benar-benar mendukung produksi pangan. Kepala DTPHP Berau, Junaidi, menjelaskan bahwa pengambilan BBM subsidi di SPBU hanya dapat dilakukan dengan […]

  • Pemkab Berau dan YKAN Tandatangani Kesepakatan Pengelolaan SDA dan Pembangunan Berkelanjutan

    Pemkab Berau dan YKAN Tandatangani Kesepakatan Pengelolaan SDA dan Pembangunan Berkelanjutan

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 1.049
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB — Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, menegaskan pentingnya kerja sama strategis antara Pemerintah Kabupaten Berau dan Yayasan Konservasi Alam Nusantara (YKAN) dalam pengelolaan sumber daya alam (SDA) serta pelaksanaan pembangunan berkelanjutan melalui penandatanganan nota kesepakatan menuju visi “Berau Maju, Berkelanjutan, Makmur, dan Sejahtera” periode 2025–2030, pada Senin (13/10). Bupati Berau menjelaskan, kerja sama […]

  • Tingkatkan Kesiapsiagaan Masyarakat, Pemkab Berau Luncurkan Akses Layanan Darurat 112

    Tingkatkan Kesiapsiagaan Masyarakat, Pemkab Berau Luncurkan Akses Layanan Darurat 112

    • calendar_month Rabu, 4 Des 2024
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 385
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB– Layanan darurat 112 yang diluncurkan pada 2016 kini kembali mendapat perhatian penting di Kabupaten Berau. Dalam upaya meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi situasi darurat, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Berau menggelar evaluasi penggunaan layanan ini bersama Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia di Ruang Sangalaki, Tanjung Redeb, pada Rabu, 4 Desember 2024. Layanan darurat […]

  • Bupati Sri Juniarsih Dorong PKL Jadi Mitra Pemerintah: Bersih, Rapi, Ekonomi Tumbuh

    Bupati Sri Juniarsih Dorong PKL Jadi Mitra Pemerintah: Bersih, Rapi, Ekonomi Tumbuh

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 43
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten Berau menaruh perhatian besar terhadap keberadaan pelaku UMKM yang beroperasi di kawasan Tepian Segah dan Tepian Teratai. Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, menegaskan bahwa para pedagang kaki lima (PKL) yang menggerakkan sentra kuliner di tepian sungai bukan hanya penopang ekonomi rakyat, tetapi juga mitra strategis pemerintah dalam menciptakan kawasan wisata […]

  • Internet Masuk Kampung, Warga Pelosok Berau Kini Lebih Mudah Terhubung Digital

    Internet Masuk Kampung, Warga Pelosok Berau Kini Lebih Mudah Terhubung Digital

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 205
    • 0Komentar

    ‎TANJUNG REDEB – Upaya pemerataan akses digital di Kabupaten Berau mulai terasa hasilnya. Kini, masyarakat di kampung-kampung bahkan di wilayah terpencil mulai menikmati layanan internet gratis yang disediakan pemerintah daerah. ‎Melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Pemerintah Kabupaten Berau telah memasang sedikitnya 487 titik internet gratis yang tersebar di berbagai lokasi strategis, mulai dari kantor […]

expand_less