Jaringan Tidak Boleh Mati! Diskominfo Dorong Operator Siapkan Backup Listrik di Tanjung Batu
TANJUNG REDEB – Dinas Komunikasi dan Informasi Berau menegaskan pentingnya layanan komunikasi tetap berjalan meski terjadi pemadaman listrik.
Kepala Diskominfo Berau, Didi Rahmadi, yang menyampaikan wilayah pesisir seperti Tanjung Batu, Maratua, dan Derawan sangat membutuhkan jaringan stabil setiap saat.
Menurut Didi, banyak keluhan masyarakat ketika listrik padam, jaringan selular langsung melemah bahkan hilang total. Padahal kawasan tersebut merupakan jalur wisata dan aktivitas ekonomi yang cukup tinggi.
“Kami berharap khusus di Tanjung Batu, operator selular punya sumber daya listrik sendiri sebagai backup. Jadi kalau listrik padam, jaringan tetap hidup,” ujar Didi.
Ia menegaskan, kebutuhan jaringan komunikasi di kawasan pesisir bukan lagi soal kenyamanan, tapi sudah menyangkut keamanan dan keselamatan.
Didi mengatakan pihaknya akan berupaya untuk terus meningkatkan kualitas jaringan baik itu di kampung serta di pesisir apalagi area wisata.
“Kami akan terus meningkatkan kualitas jaringan agar wisatawan dan masyarakat yang membutuhkan tetap terpenuhi. Tapi kami juga berharap operator bisa menyediakan backup listrik di BTS agar layanan tidak terputus saat terjadi pemadaman,” tutupnya.(adv/akm)
