Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Advertorial Berau » Mangrove di Berau Dapat Program Rehabilitasi Gratis 

Mangrove di Berau Dapat Program Rehabilitasi Gratis 

  • account_circle redaksi Beraunews
  • calendar_month Kamis, 14 Nov 2024
  • visibility 553
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

TANJUNG REDEB – Akhir tahun 2024 ini, Kabupaten Berau mendapatkan program rehabilitasi mangrove dari Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) Republik Indonesia secara gratis.

“Betul untuk Provinsi Kaltim ada beberapa daerah yang mendapatkan program ini, salah satunya Berau. Dan semua dananya untuk menjalankan program ini nanti dari pusat, daerah tinggal menjalankan saja,” ujar Pelaksana Harian (Plh) Deputi Bidang Edukasi dan Sosialisasi, Partisipasi dan Kemitraan BRGM RI, Suwignya Utama, Selasa (12/11/2024) siang.

Hal ini pun ditanggapi Sekda Berau Muhammad Said, yang juga hadir mewakili Pjs Bupati Berau. Sekda menyebut jika ini menjadi kesempatan yang sangat bagus bagi Berau. Sehingga perlu langkah maksimal dalam perjalanannya.

“Kabupaten Berau memiliki luas wilayah mangrove yang sangat luar biasa, yang tentu ini menjadi bagian dari investasi yang harus kita rawat dan jaga bersama,” ujar Sekda.

Keberadaan ekosistem khususnya mangrove yang ada ini, kalau tidak dipertahankan ya tentu terjadi degradasi dan sebagainya. Tinggal bagaimana berupaya semaksimal mungkin agar degradasi di bidang lingkungan ini menjadi lebih baik lagi.

“Kita sangat bersyukur teman-teman dari BRGM, dapat menetapkan programnya ini di Kabupaten Berau. Dan mudah-mudahan nanti karena ini bagian dari langkah awal kita, tentu kita punya komitmen bersama semua, untuk membuat program ini menjadi baik dan dapat direalisasikan di Kabupaten Berau,” imbuh Said.

Berdasarkan Perpres 120 tahun 2020 tentang BRGM, adalah tugas memfasilitasi percepatan restorasi Gambut di 7 provinsi, dan melaksanakan percepatan rehabilitasi mangrove di 9 Provinsi termasuk Kalimantan Timur.

BRGM bekerja berdasarkan arahan kebijakan teknis dari KLHK dan KKP (pasal 2). Dimana percepatan rehabilitasi mangrove oleh BRGM, dilaksanakan dengan pendekatan padat karya, dimana POKMAS sebagai pelaku utama (Ps 12 (3)).

Tujuan rehabilitasi mangrove yang merupakan salah satu “program nasional” yaitu: “Membangun Lingkungan Hidup, meningkatkan ketahanan bencana dan perubahan iklim”.

Berdasarkan data Peta Mangrove Nasional (KLHK, 2023), luas mangrove di Prov Kalimantan Timur adalah 352,978 Ha (240,005 ha mangrove existing dan 112,972 Ha mangrove potensi). Kondisi mangrove di Kalimantan Timur tutupan lahan jarang 10,080 Ha, sedang 31,406 Ha. Potensi mangrove kebanyakan lahan terbuka dgn luas 15,532 Ha.

Target rehabilitasi mangrove BRGM untuk Prov Kalimantan Timur sd 2027 yaitu 30,045 ha di 6 Kab dan 107 desa Indikatif. Potensi Luasan di Kabupaten Berau 1.318 Ha, 6 Kecamatan dan 12 desa.

Sedangkan untuk strategi pelaksanaan percepatan rehabilitasi mangrove adalah, biofisik melalui penanaman 3M (Memulihkan rusak, Meningkatkan – sedang dan Mempertahankan -baik).

Kemudian ada kelembagaan pendampingan Pokmas- program Desa-DMPM, perubahan perilaku SDM -Sekolah lapang rehabilitasi mangrove -serial belajar dan bekerja. Pemberdayaan masyarakat – pengembangan usaha masyarakat. Kebijakan-regulasi bersama KLHK mendorong RPP Mangrove. (Amel)

  • Penulis: redaksi Beraunews

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Baturunan Parau: Warisan Maritim Kesultanan Gunung Tabur yang Terus Dijaga Pemerintah Daerah

    Baturunan Parau: Warisan Maritim Kesultanan Gunung Tabur yang Terus Dijaga Pemerintah Daerah

    • calendar_month Minggu, 9 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 50
    • 0Komentar

    GUNUNG TABUR – Di tengah arus modernisasi yang berjalan cepat, Kabupaten Berau tetap memberi ruang luas bagi tradisi turun-temurun yang menjadi identitas masyarakatnya. Salah satu yang kembali dihidupkan adalah Baturunan Parau, ritual adat Kesultanan Gunung Tabur yang sejak dulu merekam jejak hubungan antara pemimpin dan rakyatnya melalui simbol sebuah perahu panjang berhias kepala naga. Baturunan […]

  • Karrap Fest 2025 Hadir Lagi: Ruang Baru, Energi Baru, Panggung Kreativitas Anak Berau

    Karrap Fest 2025 Hadir Lagi: Ruang Baru, Energi Baru, Panggung Kreativitas Anak Berau

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 57
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB — Panggung seni dan kreativitas Berau kembali bersiap menyala. November 2025, Karrap Fest akan hadir dengan format terbaru, energi lebih besar, dan ruang yang lebih terbuka. Festival yang sebelumnya hidup di sepanjang Tepian Sungai Segah, kini berpindah ke Amphiteater dan Taman Sanggam—ruang yang lebih lapang, hijau, dan strategis untuk menampung antusiasme masyarakat yang […]

  • Program Makan Bergizi Gratis di Berau Tambah Cakupan 1.693 Porsi Sehari

    Program Makan Bergizi Gratis di Berau Tambah Cakupan 1.693 Porsi Sehari

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle admin
    • visibility 175
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Upaya menekan angka stunting di Kabupaten Berau memasuki babak baru. Senin, 1 September 2025, Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Jalan Karangmulyo, Kelurahan Karang Ambun. Fasilitas ini akan menjadi dapur utama penyedia makanan bergizi gratis untuk anak-anak dan kelompok rentan. Sri Juniarsih Mas menyebut, SPPG bukan […]

  • Dorong Masterplan Banjir, Solusi Jangka Panjang untuk Tanjung Redeb

    Dorong Masterplan Banjir, Solusi Jangka Panjang untuk Tanjung Redeb

    • calendar_month Minggu, 29 Sep 2024
    • account_circle admin
    • visibility 254
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – Kabupaten Berau terus diguyur hujan dengan intensitas tinggi dalam beberapa pekan terakhir. Dampaknya, sejumlah ruas jalan utama, seperti Jalan Al-Bina, Kedaung, dan Jalan Gatot Subroto, tergenang air. Kondisi ini tak hanya mengganggu arus lalu lintas, tetapi juga menyebabkan beberapa kendaraan mogok di tengah jalan. Menanggapi situasi tersebut, anggota DPRD Berau, M. Ichsan […]

  • Dinas Pendidikan Luncurkan Program "Siap Didik" untuk Permudah Layanan Pendidikan di Berau

    Dinas Pendidikan Luncurkan Program “Siap Didik” untuk Permudah Layanan Pendidikan di Berau

    • calendar_month Sabtu, 19 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 580
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – Dinas Pendidikan Kabupaten Berau resmi meluncurkan Program “Siap Didik” sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas layanan pendidikan. Program ini diharapkan mampu mewujudkan pelayanan prima bagi masyarakat serta siswa-siswi di Kabupaten Berau. Dalam acara peluncuran yang berlangsung di Ballroom SM Tower pada Jumat (18/10/2024), Sekretaris Daerah Kabupaten Berau, Muhammad Said, secara langsung membuka […]

  • Pemprov Kaltim Beri Hadiah Umroh untuk Marbot, Ziarah untuk Penjaga Rumah Ibadah Non-Muslim

    Pemprov Kaltim Beri Hadiah Umroh untuk Marbot, Ziarah untuk Penjaga Rumah Ibadah Non-Muslim

    • calendar_month Rabu, 9 Apr 2025
    • account_circle admin
    • visibility 385
    • 0Komentar

    Samarinda – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur meluncurkan program Gratispol sebagai bentuk apresiasi kepada marbot dan penjaga rumah ibadah. Program ini memberikan kesempatan bagi ribuan pekerja sosial keagamaan untuk menunaikan ibadah umroh dan perjalanan ke tempat ibadah bagi semua agama. “Pada tahun 2025, sebanyak 691 marbot dan 189 penjaga rumah ibadah non-Muslim akan diberangkatkan, dari total […]

expand_less