Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » Dapat Rekomendasi Kuat dari Partai Perindo

Dapat Rekomendasi Kuat dari Partai Perindo

  • account_circle admin
  • calendar_month Rabu, 3 Jul 2024
  • visibility 221
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Beraunews.id, Tanjung Redeb – Langkah Ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) PKS Berau, Sri Juniarsih Mas, menuju Pilkada Berau semakin terbuka. Selain mendapat dukungan dari PKS, Umi -sapaan akrab Sri Juniarsih- resmi menerima surat rekomendasi dari DPP Partai Perindo sebagai bakal calon bupati Berau di Pilkada 2024 November mendatang.

Penyerahan surat rekomendasi tersebut dilakukan langsung oleh Ketua Harian DPP Partai Perindo, Angela Tanoe Soedibjo,

di kantor DPP Partai Perindo, Jalan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/7/2024) pukul 16.30 WIB. Penyerahan rekomendasi didampingi Ketua DPD Perindo Berau, Agus Uriansyah

dan disaksikan Ketua DPP Partai Perindo, Hari Tanoe Soedibjo.

Ketua DPD Perindo Berau, Agus Uriansyah, yang dikonfirmasi membenarkan bahwa DPP Partai Perindo resmi mengeluarkan rekomendasi kepada Sri Juniarsih sebagai bakal calon bupati Berau pada Pilkada Berau November mendatang.

“Sejauh ini Perindo partai pertama yang komitmen mengusung Sri Juniarsih. Berdasarkan hasil analisa tim, Perindo yakin merekomendasikan Sri Juniarsih sebagai calon bupati Berau di Pilkada 2024,” tegas Agus, Selasa (2/7/2024).

Dikatakannya, ada beberapa aspek penting yang menjadi pertimbangan bagi tim Desk Pilkada DPP Perindo mengusung petahana Sri Juniarsih. Diantaranya usulan dan analisa dari tingkat DPW dan DPD. Apalagi DPD Perindo Kabupaten Berau jauh-jauh hari telah membuka pendaftaran penjaringan bakal calon bupati. Berdasarkan hasil survei dan analisa, kepemimpinan Sri Juniarsih masih diharapkan masyarakat.

“Kami juga melihat komitmen Umi untuk bersinergi mensejahterakan masyarakat,” ujar Agus Pancaw -sapaan akrabnya-.

Agus juga menambahkan bahwa Partai Perindo mencari sosok pemimpin yang pro rakyat, serta dapat terjun langsung menemui warganya. Perindo juga meyakini peluang Sri Juniarsih sebagai petahana dalam memenangkan kontestasi Pilkada Berau sangat terbuka. Karena tingginya elektabilitas Sri Juniarsih akhir-akhir ini.

“Membaca dinamika politik ahir-ahir ini, kami menentukan pilihan mengusung Sri Juniarsih sebagai calon bupati. Rekomendasi ini menandakan Perindo sudah final mengusung dan Sri Juniarsih untuk maju sebagai calon bupati Berau 2024,” bebernya.

Ditanya sosok pendamping yang diinginkan Perindo, Agus menyebut tetap menyerahkan sepenuhnya kepada partai pengusung nantinya.

“Intinya kami DPD Perindo Kabupaten Berau menunjukkan komitmen kami dan siap memenangkan Umi untuk periode keduanya,” imbuhnya.

Sementara itu, bakal calon bupati Berau Sri Juniarsih, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan Partai Perindo untuk maju kembali di Pilkada Berau November mendatang.

Sri Juniarsih yakin bersama Perindo dan partai pengusung lainnya, dirinya bisa memenangkan pilkada di Kabupaten Berau.

“Kami berterima kasih kepada Partai Perindo yang memberikan rekomendasi untuk maju Pilkada Berau. Dengan berjalan bersama, InsyaAllah niat baik kita untuk memajukan Kabupaten Berau dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat bisa terwujud,” ujarnya dikutip dari Okegas.id.

Reporter: Fairuz

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penurunan Pengangguran di Berau: BPS Beberkan Data Terbaru

    Penurunan Pengangguran di Berau: BPS Beberkan Data Terbaru

    • calendar_month Selasa, 3 Sep 2024
    • account_circle admin
    • visibility 343
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) menjadi salah satu indikator penting dalam mengukur jumlah tenaga kerja yang belum terserap oleh pasar kerja, sekaligus menggambarkan tingkat kurangnya pemanfaatan tenaga kerja yang tersedia. Menurut data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS) Berau, TPT di Kabupaten Berau menunjukkan penurunan pada tahun 2023 dibandingkan tahun sebelumnya. “Jika dari […]

  • ‎Tiga Kampung di Berau Penuhi Syarat Awal Program Kampung Nelayan Merah Putih

    ‎Tiga Kampung di Berau Penuhi Syarat Awal Program Kampung Nelayan Merah Putih

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 812
    • 0Komentar

    BERAU — Tiga kampung di Kabupaten Berau dinyatakan memenuhi syarat awal untuk diusulkan dalam Program Kampung Nelayan Merah Putih dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). ‎Plt Kepala Dinas Perikanan (Diskan) Berau, Maulidiyah, mengatakan ada tiga kampung yang dapat ikut dalam Program ini yakni Buyung-Buyung, Talisayan, dan Biduk-Biduk. ‎“Semua sudah memenuhi syarat awal untuk diusulkan. Buyung-Buyung, […]

  • Sri Juniarsih Dukung Perpustakaan Digital Jadi Ruang Belajar Generasi Muda

    Sri Juniarsih Dukung Perpustakaan Digital Jadi Ruang Belajar Generasi Muda

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle admin
    • visibility 148
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB- Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kabupaten Berau tengah menempuh berbagai cara untuk meningkatkan minat baca masyarakat, khususnya generasi muda. Di tengah perubahan pola konsumsi informasi yang kian digital, institusi ini mulai mengoptimalkan layanan berbasis teknologi. Kepala Dispusip Berau, Yudha Budi Santoso, menyebut bahwa rendahnya ketertarikan kalangan milenial dan Gen Z terhadap kunjungan ke […]

  • Beasiswa Berau Cerdas 2025: Tahap Pertama Sasar 1.118 Penerima

    Beasiswa Berau Cerdas 2025: Tahap Pertama Sasar 1.118 Penerima

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle admin
    • visibility 484
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau bersiap menyalurkan beasiswa program Berau Cerdas untuk tahun 2025. Penyaluran ini akan dimulai setelah proses koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) tuntas dilakukan. Saat ini, dua program bantuan pendidikan tengah berjalan di wilayah tersebut: Berau Cerdas yang digagas Pemkab dan program Pendidikan Gratispol yang menjadi inisiatif Pemprov […]

  • Pendidikan Bahasa Banua: Dari Regulasi, Buku Hingga SDM — Upaya Serius Menjaga Identitas Budaya Generasi Muda

    Pendidikan Bahasa Banua: Dari Regulasi, Buku Hingga SDM — Upaya Serius Menjaga Identitas Budaya Generasi Muda

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 32
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Bahasa daerah bukan hanya kata-kata, tetapi identitas, sejarah, dan memori sosial yang melekat pada masyarakat Berau. Kesadaran itulah yang membuat Dinas Pendidikan (Disdik) Berau terus mendorong pelestarian Bahasa Banua agar tidak hanya terdengar dalam percakapan warga, tetapi juga hidup dalam ruang pendidikan formal. Salah satu langkah besar yang sedang disiapkan adalah menjadikan […]

  • 5 Pasal Kontroversi dan Multitafsir RUU Perampasan Aset*

    5 Pasal Kontroversi dan Multitafsir RUU Perampasan Aset*

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle admin
    • visibility 666
    • 0Komentar

    Oleh: Prof. Dr. Harris Arthur Hedar, SH, MH, (Guru Besar Universitas Negeri Makassar, Ketua Dewan Pembina Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Rancangan Undang-Undang Perampasan Aset yang akan disahkan mendapat sorotan luas. Sebab RUU yang digadang-gadang sebagai senjata ampuh negara untuk melawan korupsi dan kejahatan luar biasa itu bisa disalahgunakan. Hal ini karena adanya beberapa pasal […]

expand_less