Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kesehatan » Meriahkan CFD Balikpapan, Polda Kaltim Hadirkan Layanan Publik dan Hiburan di HUT Bhayangkara ke-79

Meriahkan CFD Balikpapan, Polda Kaltim Hadirkan Layanan Publik dan Hiburan di HUT Bhayangkara ke-79

  • account_circle Redaksi Beraunews
  • calendar_month Minggu, 22 Jun 2025
  • visibility 206
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

BALIKPAPAN – Dalam semangat memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polda Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar kegiatan Car Free Day (CFD) yang dirangkaikan dengan berbagai layanan publik dan hiburan di Lapangan Merdeka, Balikpapan, Minggu (22/6/2025). Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat meskipun sempat diguyur gerimis.

Mengusung tema “Polri Untuk Masyarakat” CFD kali ini diisi dengan jalan sehat, senam aerobik bersama, layanan kesehatan gratis yang meliputi pemeriksaan gigi, pemeriksaan tulang, donor darah, hingga pelayanan kepolisian yang memudahkan masyarakat seperti perpanjangan SIM dan layanan pajak kendaraan bermotor.

Wakapolda Kaltim, Brigjen Pol Dr. M. Sabilul Alif, yang hadir langsung dalam kegiatan tersebut, menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi momen untuk mempererat ikatan antara Polri dan masyarakat. “Kami ingin menunjukkan bahwa Polri hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam penegakan hukum, tapi juga memberikan pelayanan dan edukasi. Meski hujan gerimis, antusiasme warga sangat luar biasa,” ujarnya.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan berbagai unsur masyarakat. Di lokasi CFD, masyarakat dapat menikmati berbagai fasilitas layanan gratis, seperti pengecekan tekanan darah, kadar gula, kolesterol, serta konsultasi kesehatan.

Yang menarik, dalam layanan kesehatan tersebut, warga yang memiliki kadar kolesterol rendah diberikan bakso secara cuma-cuma, sedangkan warga dengan kadar kolesterol tinggi mendapat edukasi untuk mengurangi konsumsi daging. Hal ini menjadi pendekatan unik dalam kampanye hidup sehat yang dilakukan oleh Polda Kaltim.

Tak hanya itu, puluhan warga juga mengikuti kegiatan donor darah yang didukung oleh sekitar 30 tenaga medis dari Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Kaltim serta Polresta Balikpapan. Pelayanan kepolisian seperti pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM), hingga pembayaran pajak kendaraan bermotor juga tersedia di lokasi.

“Untuk pajak kendaraan tetap dibayar sesuai ketentuan, tapi kami permudah aksesnya di lokasi CFD ini agar warga lebih nyaman dan cepat dilayani,” jelas Brigjen Sabilul.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap partisipasi masyarakat, Polda Kaltim juga membagikan sekitar 800 kaus dan 300 tumbler secara gratis. Panggung hiburan pun digelar, menampilkan penampilan band dari siswa SMK KPS, serta atraksi senam dari Brimob Polda Kaltim dan Srikandi Polwan, yang makin menyemarakkan suasana pagi.

Wakapolda menambahkan bahwa kegiatan layanan publik ini akan terus digelar secara berkelanjutan di berbagai lokasi CFD di Balikpapan. “Kami akan hadir rutin, termasuk di Grand City. Masyarakat bisa menyampaikan keluhan atau aspirasi langsung ke personel kami. Semua akan kami tindak lanjuti,” tegasnya.

Melalui kegiatan ini, Polda Kaltim berharap Polri semakin dicintai masyarakat dan selalu hadir memberikan manfaat yang nyata di kehidupan sehari-hari.

  • Penulis: Redaksi Beraunews

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Turap Hingga Jembatan, Bukti Komitmen Pemerataan Pembangunan Hingga ke Kampung  

    Turap Hingga Jembatan, Bukti Komitmen Pemerataan Pembangunan Hingga ke Kampung  

    • calendar_month Selasa, 19 Nov 2024
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 296
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Pemerataan pembangunan hingga ke perkampungan menjadi salah satu fokus yang juga menjadi instruksi dari pemerintah pusat. Di Kabupaten Berau, hal ini pun menjadi salah satu prioritas. Selama menjabat sebagai kepala daerah sejak 2019 lalu, Sri Juniarsih pun berupaya melakukan pemerataan pembangunan hingga ke kampung-kampung. Terbukti beberapa infrastruktur di perkampungan pun telah selesai bahkan […]

  • Ketika Leluhur Menuntun Alam: Manugal Dayak Merabu Pikat Wisatawan

    Ketika Leluhur Menuntun Alam: Manugal Dayak Merabu Pikat Wisatawan

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 41
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Di balik pesona karst dan danau-danau cantik di Kampung Merabu, terdapat satu tradisi yang hingga kini tetap dijaga dan menjadi identitas budaya masyarakat Dayak Lebo: Manugal. Tradisi ini bukan sekadar cara bertani, tetapi juga menjadi atraksi budaya yang menarik minat wisatawan untuk melihat langsung kearifan lokal yang terus diwariskan lintas generasi. Manugal […]

  • Jejak Karya Berau di Panggung INACRAFT 2025

    Jejak Karya Berau di Panggung INACRAFT 2025

    • calendar_month Jumat, 7 Feb 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 580
    • 0Komentar

    JAKARTA- Sorotan lampu-lampu pameran memantulkan kilau keemasan dari anyaman rotan yang tersusun rapi di salah satu stan di Jakarta Convention Center (JCC). Di balik meja pajangan, Sri Aslinda Gamalis, Ketua Dekranasda Kabupaten Berau, menyapa pengunjung dengan senyum hangat. Hari itu, Berau hadir dalam perhelatan akbar industri kerajinan, INACRAFT 2025, dengan harapan besar, membawa warisan budaya […]

  • Bupati Berau Akui Tak Pernah Tandatangani SK Kenaikan Tarif Air Perumdam Batiwakkal

    Bupati Berau Akui Tak Pernah Tandatangani SK Kenaikan Tarif Air Perumdam Batiwakkal

    • calendar_month Senin, 6 Jan 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 487
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB– Bupati Berau, Sri Juniarsih, menegaskan bahwa dirinya tidak pernah menandatangani Surat Keputusan (SK) yang menetapkan kenaikan tarif air pada Perumda Air Minum Batiwakkal. SK tersebut, dengan nomor 705 tahun 2024, bertanggal 29 September 2024, berisi tentanf penetapan tarif air minum untuk Perumda Air Minum Batiwakkal Berau pada periode 2024-2025. Sri mengungkapkan bahwa dirinya […]

  • Kemerdekaan dalam Aksi: IPB Bagi Bendera dan Bantu Korban Kebakaran

    Kemerdekaan dalam Aksi: IPB Bagi Bendera dan Bantu Korban Kebakaran

    • calendar_month Selasa, 6 Agt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 193
    • 0Komentar

    A-News.id, Tanjung Redeb — PT Indo Pusaka Berau (IPB) menggelar aksi bagi-bagi bendera merah putih kepada pengendara yang melintas di Jalan Pemuda, Tanjung Redeb, Selasa (6/8/2024). Aksi tersebut untuk menindaklanjuti Surat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dengan nomor 400.10.1.1/2152/SJ perihal Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih Tahun 2024, serta surat dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) […]

  • 611 WBP Akan Mencoblos,  Pastikan Tidak Ada ‘Money Politic’ di Rutan 

    611 WBP Akan Mencoblos,  Pastikan Tidak Ada ‘Money Politic’ di Rutan 

    • calendar_month Jumat, 22 Nov 2024
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 185
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – H-6 pelaksanaan pemungutan suara Pemilihan Kepala Derah (Pilkada), Rutan Tanjung Redeb, tengah mememastikan kesiapan untuk pembentukan TPS Khusus. Sebanyak 611 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) akan memilih Bupati-Wakil Bupati dan Gubernur-Wakil Gunernur di Pilkada tahun ini. Kepala Rutan Tanjung Redeb, Dadang Firmansyah mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan koordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum […]

expand_less