Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kesehatan » Meriahkan CFD Balikpapan, Polda Kaltim Hadirkan Layanan Publik dan Hiburan di HUT Bhayangkara ke-79

Meriahkan CFD Balikpapan, Polda Kaltim Hadirkan Layanan Publik dan Hiburan di HUT Bhayangkara ke-79

  • account_circle Redaksi Beraunews
  • calendar_month Minggu, 22 Jun 2025
  • visibility 205
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

BALIKPAPAN – Dalam semangat memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polda Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar kegiatan Car Free Day (CFD) yang dirangkaikan dengan berbagai layanan publik dan hiburan di Lapangan Merdeka, Balikpapan, Minggu (22/6/2025). Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat meskipun sempat diguyur gerimis.

Mengusung tema “Polri Untuk Masyarakat” CFD kali ini diisi dengan jalan sehat, senam aerobik bersama, layanan kesehatan gratis yang meliputi pemeriksaan gigi, pemeriksaan tulang, donor darah, hingga pelayanan kepolisian yang memudahkan masyarakat seperti perpanjangan SIM dan layanan pajak kendaraan bermotor.

Wakapolda Kaltim, Brigjen Pol Dr. M. Sabilul Alif, yang hadir langsung dalam kegiatan tersebut, menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi momen untuk mempererat ikatan antara Polri dan masyarakat. “Kami ingin menunjukkan bahwa Polri hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam penegakan hukum, tapi juga memberikan pelayanan dan edukasi. Meski hujan gerimis, antusiasme warga sangat luar biasa,” ujarnya.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan berbagai unsur masyarakat. Di lokasi CFD, masyarakat dapat menikmati berbagai fasilitas layanan gratis, seperti pengecekan tekanan darah, kadar gula, kolesterol, serta konsultasi kesehatan.

Yang menarik, dalam layanan kesehatan tersebut, warga yang memiliki kadar kolesterol rendah diberikan bakso secara cuma-cuma, sedangkan warga dengan kadar kolesterol tinggi mendapat edukasi untuk mengurangi konsumsi daging. Hal ini menjadi pendekatan unik dalam kampanye hidup sehat yang dilakukan oleh Polda Kaltim.

Tak hanya itu, puluhan warga juga mengikuti kegiatan donor darah yang didukung oleh sekitar 30 tenaga medis dari Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Kaltim serta Polresta Balikpapan. Pelayanan kepolisian seperti pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM), hingga pembayaran pajak kendaraan bermotor juga tersedia di lokasi.

“Untuk pajak kendaraan tetap dibayar sesuai ketentuan, tapi kami permudah aksesnya di lokasi CFD ini agar warga lebih nyaman dan cepat dilayani,” jelas Brigjen Sabilul.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap partisipasi masyarakat, Polda Kaltim juga membagikan sekitar 800 kaus dan 300 tumbler secara gratis. Panggung hiburan pun digelar, menampilkan penampilan band dari siswa SMK KPS, serta atraksi senam dari Brimob Polda Kaltim dan Srikandi Polwan, yang makin menyemarakkan suasana pagi.

Wakapolda menambahkan bahwa kegiatan layanan publik ini akan terus digelar secara berkelanjutan di berbagai lokasi CFD di Balikpapan. “Kami akan hadir rutin, termasuk di Grand City. Masyarakat bisa menyampaikan keluhan atau aspirasi langsung ke personel kami. Semua akan kami tindak lanjuti,” tegasnya.

Melalui kegiatan ini, Polda Kaltim berharap Polri semakin dicintai masyarakat dan selalu hadir memberikan manfaat yang nyata di kehidupan sehari-hari.

  • Penulis: Redaksi Beraunews

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Waspada COVID-19 Naik, Belum Ada Pembatasan Masuk WNA ke Berau

    Waspada COVID-19 Naik, Belum Ada Pembatasan Masuk WNA ke Berau

    • calendar_month Rabu, 11 Jun 2025
    • account_circle Redaksi Beraunews
    • visibility 430
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Meskipun status waspada COVID-19 sudah kembali dikeluarkan oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes), namun sampai saat ini belum ada aturan pembatasan khususnya bagi Warga Negara Asing (WNA) yang masuk ke Indonesia maupun ke Kabupaten Berau. Ditemui Selasa (10/6/2025) pagi, Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Tanjung Redeb, C.Catur Apriyanto mengatakan jika sampai hari […]

  • Aset Kopdes Jadi Milik Desa, Diskoperindag dan DPMK Berau Siap Tindak Lanjuti

    Aset Kopdes Jadi Milik Desa, Diskoperindag dan DPMK Berau Siap Tindak Lanjuti

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 387
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Seluruh aset Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih dipastikan akan menjadi milik pemerintah desa setelah proses pembangunannya rampung. Hal ini sejalan dengan arahan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT). Ia juga menegaskan bahwa sebagian pendapatan Kopdes nantinya juga akan disetorkan ke Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes). Senin, (20/10). Kebijakan […]

  • Apansyah Ditunjuk Gantikan Andi Amir Jabat Ketua DPD II Partai Golkar Berau

    Apansyah Ditunjuk Gantikan Andi Amir Jabat Ketua DPD II Partai Golkar Berau

    • calendar_month Jumat, 1 Nov 2024
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 546
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB- Andi Amir resmi mengundurkan diri sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Berau, berdasarkan surat pengunduran diri tertanggal 27 Oktober 2024. Langkah ini memicu perhatian DPD I Partai Golkar Kalimantan Timur, yang segera menunjuk Apansyah sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD II untuk sementara waktu. Pengunduran diri Andi Amir itu diterima sebagai bagian dari […]

  • Hendratno: Olahraga Tradisional Harus Dikenalkan Sejak Dini kepada Generasi Muda

    Hendratno: Olahraga Tradisional Harus Dikenalkan Sejak Dini kepada Generasi Muda

    • calendar_month Jumat, 20 Sep 2024
    • account_circle admin
    • visibility 170
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – Perlombaan permainan tradisional dalam rangka memeriahkan HUT Kabupaten Berau ke-71 dan Kota Tanjung Redeb ke-214 resmi ditutup oleh Asisten I Setda Berau, Hendratno, yang mewakili Bupati Berau. Acara penutupan tersebut berlangsung di Lapangan Sepak Bola Batiwakkal pada Jumat (20/09/2024). Ajang permainan tradisional ini digelar sebagai upaya melestarikan budaya lokal sekaligus mempererat tali […]

  • Bukan Jakarta atau Surabaya, Ini Alasan Sriwijaya Buka Rute ke Makassar

    Bukan Jakarta atau Surabaya, Ini Alasan Sriwijaya Buka Rute ke Makassar

    • calendar_month Senin, 14 Apr 2025
    • account_circle admin
    • visibility 423
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Kembali beroperasinya maskapai Sriwijaya Air dengan rute Berau – Makassar – Balikpapan, menjadi pilihan alternatif baru bagi para pengguna moda transportasi udara. Lantas, mengapa rute Makassar dipilih oleh maskapai berlogo Ru-Yi (Cina) ini? Chief Executive Officer Sriwijaya Air, Freeman Fang menjelaskan jika rute baru Makassar ini dipilih karena maskapai ini ingin mencari […]

  • Pemuda Kampung Keluhkan Akses Kerja yang Tak Merata

    Pemuda Kampung Keluhkan Akses Kerja yang Tak Merata

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 395
    • 0Komentar

    BERAU — Transparansi rekrutmen tenaga kerja lokal kembali mencuat dalam agenda reses Anggota DPRD Berau, Agus Uriansyah, pada Rabu, 3 Desember 2025. Agus menyebut keluhan masyarakat soal akses kerja yang tak merata perlu mendapat perhatian serius, khususnya bagi pemuda kampung yang selama ini menanti peluang pekerjaan. Keluhan warga berpusat pada dugaan ketimpangan sistem penerimaan tenaga […]

expand_less