Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pariwara Pemkab Berau » Dari Berau untuk Kaltim: Penghargaan Pendidikan untuk Bupati Sri Juniarsih Mas

Dari Berau untuk Kaltim: Penghargaan Pendidikan untuk Bupati Sri Juniarsih Mas

  • account_circle admin
  • calendar_month Selasa, 24 Sep 2024
  • visibility 299
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Balikpapan — Bupati Berau, Sri Juniarsih menjadi satu-satunya Bupati di Kaltim yang mendapatkan penghargaan Kaltim Education Awards. Penghargaan ini diberikan karena Sri Juniarsih memberikan perhatian luar biasa di bidang pendidikan Kabupaten Berau.

Di Kaltim sendiri, selain Berau ada 2 kepala daerah lainnya yang mendapatkan penghargaan ini, yakni Walikota Balikpapan dan Walikota Samarinda. Penghargaan diberikan pada saat perayaan Kaltim Education Awards 2024 dan diserahkan langsung oleh Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik, bertempat di Mahakam Ballroom lt3, Swiss-Bellhotel Balikpapan, Senin (23/09/2024) malam.

Ditemui setelah menerima penghargaan, Bupati Sri Juniarsih menyampaikan rasa syukur dan bangganya karena berhasil mendapatkan penghargaan tersebut. Namun ini juga merupakan tantangan kedepannya, sebagaimana Pemerintah Kabupaten Berau yang selalu mendukung dunia pendidikan, baik insfrastruktur maupun peningkatan SDMnya.

“Peningkatan SDM melalui tenaga pendidik yang profesional, dan ajang seperti ini menjadikan motivasi guru lainnya untuk meningkatkan mutu pendidikan agar memperoleh prestasi dan mengabdi sebaik- baiknya,” katanya.

Kaltim Education Awards 2024 merupakan bentuk kepedulian terhadap guru, dalam meningkatkan mutu pendidikan, serta apresiasi untuk terus berkontribusi di dunia pendidikan agar menjadi lebih baik dan berprestasi.

“Penghargaan ini merupakan apresiasi bagi guru inovasi tenaga pendidik yang berkontribusi aktif kepada dunia pendidikan khususnya di Provinsi Kalimantan Timur. Dan ini juga meningkatkan kompetensi SDM, untuk dapat meningkatkan prestasi ke jenjang yang lebih tinggi,” ujar Plt Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Timur, Irhamsyah.

Sementara itu, Pj Gubernur Akmal Malik dalam sambutannya menyampaikan jika pendidikan merupakan sektor yang krusial, dimana dari waktu ke waktu harus terus dibenahi.

“Permasalahan soal pendidikan ini akan selesai dengan metode pendekatan pendidikan baik formal maupun non formal. Karena pendekatan pendidikan itu bertujuan bagaimana merubah karakter, mulai karakter dari anak usia belia dan diajari tanggung jawab sejak dini,” pesannya.

Selain penghargaan kepala daerah berjasa, Kabupaten Berau juga mendapat 8 nominasi kategori lainnya, diantaranya Guru berdedikasi, Jimpe Simbong Tiwa dan Hermuning Puspita Sari, Guru SMK berprestasi Setia Rini, Satuan Pendidikan berprestasi SMA 4 dan SDN 002, dan Lembaga atau Perusahaan yang berdedikasi untuk pendidikan di Kabupaten Berau.(mel/adv)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PT SBB Group Hadirkan Munsyid Internasional dalam Perayaan Maulid 1446 Hijriah

    PT SBB Group Hadirkan Munsyid Internasional dalam Perayaan Maulid 1446 Hijriah

    • calendar_month Sabtu, 21 Sep 2024
    • account_circle admin
    • visibility 353
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – PT Sungai Berlian Bakti (SBB Group) kembali menggelar perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah dengan penuh khidmat di Lapangan Mini Soccer 99, Jalan Raja Alam 1 (Kilo 5), Kabupaten Berau, pada Jumat (21/9). Meskipun cuaca diguyur hujan deras, acara tetap berlangsung meriah dan dihadiri ratusan warga. Acara ini menjadi spesial karena […]

  • Baturunan Parau: Warisan Maritim Kesultanan Gunung Tabur yang Terus Dijaga Pemerintah Daerah

    Baturunan Parau: Warisan Maritim Kesultanan Gunung Tabur yang Terus Dijaga Pemerintah Daerah

    • calendar_month Minggu, 9 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 27
    • 0Komentar

    GUNUNG TABUR – Di tengah arus modernisasi yang berjalan cepat, Kabupaten Berau tetap memberi ruang luas bagi tradisi turun-temurun yang menjadi identitas masyarakatnya. Salah satu yang kembali dihidupkan adalah Baturunan Parau, ritual adat Kesultanan Gunung Tabur yang sejak dulu merekam jejak hubungan antara pemimpin dan rakyatnya melalui simbol sebuah perahu panjang berhias kepala naga. Baturunan […]

  • Berau Targetkan Kemandirian Pangan dengan Sinergi Lintas Sektor

    Berau Targetkan Kemandirian Pangan dengan Sinergi Lintas Sektor

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle admin
    • visibility 748
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten Berau terus menegaskan komitmennya dalam memperkuat ketahanan pangan. Salah satunya lewat panen padi di Kampung Buyung-Buyung yang berlangsung Agustus 2025 lalu. Panen raya ini menjadi bukti kolaborasi antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menjaga ketersediaan pangan di Bumi Batiwakkal. Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, menyebut kegiatan ini tidak […]

  • Sri Juniarsih: Tidak Ada Lagi Kampung Tertinggal, Berau Siap Jadi Kabupaten Termaju

    Sri Juniarsih: Tidak Ada Lagi Kampung Tertinggal, Berau Siap Jadi Kabupaten Termaju

    • calendar_month Selasa, 22 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 377
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – Kampanye dan silaturahmi pasangan calon bupati dan wakil bupati Berau, Sri Juniarsih Mas – Gamalis (SraGam), di Kecamatan Batu Putih, pada Minggu (20/10/2024) berhasil menarik perhatian ratusan warga. Acara ini turut dihadiri sejumlah partai pengusung dan tim pemenangan SraGam. Dalam kesempatan ini, calon wakil bupati Berau, Gamalis, menyoroti komitmen Pemkab Berau dalam […]

  • Karst Sangkulirang–Mangkalihat Masuki Babak Baru Geopark Berkelanjutan

    Karst Sangkulirang–Mangkalihat Masuki Babak Baru Geopark Berkelanjutan

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 409
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Upaya panjang menginventarisasi keragaman geologi di Kabupaten Berau akhirnya berbuah hasil. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) resmi menetapkan wilayah ini sebagai salah satu situs warisan geologi Indonesia—langkah penting menuju status taman bumi atau geopark yang selama ini diusulkan bersama Karst Sangkulirang–Mangkalihat. Proses pengusulan yang dimulai sejak 2019 ini melibatkan Pemprov […]

  • Penyertaan Modal Jadi Solusi Efektif untuk Tingkatkan Layanan Air Bersih di Berau

    Penyertaan Modal Jadi Solusi Efektif untuk Tingkatkan Layanan Air Bersih di Berau

    • calendar_month Kamis, 9 Jan 2025
    • account_circle admin
    • visibility 364
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – Program penyertaan modal untuk Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Berau kembali menjadi sorotan. Ketua Komisi II DPRD Berau, Rudi P Mangunsong menegaskan, penyertaan modal ke Perumda Air Minum Batiwakkal, bisa menjadi alternatif untuk mengatasi tingginya biaya operasional Perumda Air Minum Batiwakkal. Menurut Direktur Perumda Batiwakkal, Saipul Rahman, PDAM Berau telah menerima penyertaan […]

expand_less