Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » Banjir Masih Mengepung Tanjung Selor, Akses Lalu Lintas Terganggu

Banjir Masih Mengepung Tanjung Selor, Akses Lalu Lintas Terganggu

  • account_circle admin
  • calendar_month Senin, 19 Mei 2025
  • visibility 438
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Tanjung Selor – Hujan deras yang mengguyur wilayah hulu Sungai Kayan sejak beberapa hari terakhir menyebabkan banjir kiriman yang masih mengepung sebagian besar wilayah Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara. Hingga Senin siang, 19 Mei 2025, genangan air setinggi lutut orang dewasa masih merendam sejumlah ruas jalan utama, menghambat aktivitas warga.

Pantauan IT-News.id pada pukul 13.00 WITA menunjukkan bahwa air belum juga surut sejak mulai naik sekitar pukul 07.00 WITA. Beberapa titik jalan dengan elevasi rendah, yang menjadi jalur utama masyarakat untuk menuju sekolah maupun tempat kerja, nyaris tak bisa dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.

“Saya dari pagi sudah kesulitan lewat. Mau ke tempat kerja, tapi motor saya hampir mogok karena air terlalu tinggi,” ujar Rony, seorang pengendara motor yang tengah berjuang melewati genangan di kawasan pusat kota.

Hal serupa juga dialami seorang pedagang sayur keliling yang enggan menyebutkan namanya. Ia mengaku tidak bisa menjalankan aktivitas berdagang seperti biasa karena khawatir motornya rusak jika terus dipaksa menerobos genangan.

“Kalau banjir begini, susah keliling. Kita takut motor rusak kena air. Harapannya ya semoga cepat surut,” ujarnya sembari memperhatikan kondisi jalan yang mulai padat karena antrean kendaraan.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bulungan, AKP Yulius, mengimbau warga agar berhati-hati saat berkendara di tengah banjir. Menurut dia, pihaknya telah melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacetan dan meminimalkan risiko kecelakaan.

“Air terlihat makin naik. Kami sudah atur arus lalu lintas. Untuk warga yang ingin ke pasar, bisa gunakan jalur alternatif melalui Jalan Katamso menuju Tugu Cinta Damai,” kata Yulius saat ditemui di lokasi pemantauan.

Ia juga mengingatkan agar warga tidak memaksakan diri melintasi kawasan Skip 1 dan Skip 2. “Kedalaman air di sana cukup ekstrem. Lebih baik hindari dulu,” katanya.

Sementara itu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bulungan, Rafidin, menjelaskan bahwa banjir yang melanda Tanjung Selor merupakan kiriman dari daerah hulu Sungai Kayan.

“Pagi tadi kami menerima laporan bahwa tinggi muka air di wilayah Peso sudah menurun. Dari sebelumnya 8,20 meter, kini menjadi 7,50 meter,” ujar Rafidin saat ditemui di ruang kerjanya.

Namun ia mengingatkan bahwa meski terjadi penurunan di hulu, curah hujan yang masih tinggi dapat memicu peningkatan debit air sewaktu-waktu. “Kondisi bisa berubah cepat jika hujan masih terus turun. Potensi banjir masih ada dan belum bisa dipastikan kapan benar-benar surut,” ujarnya.

Rafidin juga mengingatkan masyarakat untuk waspada, terutama terhadap risiko sengatan listrik dan bahaya bagi anak-anak di sekitar bantaran sungai.

“Kami minta warga yang tinggal dekat aliran sungai agar ekstra hati-hati. Pastikan instalasi listrik aman dan anak-anak tidak bermain di area banjir,” tutupnya. (*)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kampanye di Pisang-Pisang, Sri Juniarsih Tegaskan Komitmen untuk Infrastruktur dan Pendidikan

    Kampanye di Pisang-Pisang, Sri Juniarsih Tegaskan Komitmen untuk Infrastruktur dan Pendidikan

    • calendar_month Senin, 11 Nov 2024
    • account_circle admin
    • visibility 282
    • 0Komentar

    Talisayan — Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Berau nomor urut 2, Sri Juniarsih Mas, melakukan kunjungan silaturahmi dengan masyarakat Kampung Pisang-Pisang, Kecamatan Tabalar. Silaturahmi ini berlangsung sederhana di rumah Bapak Ilham, salah satu warga setempat, yang turut dihadiri Fraksi Partai Gerindra, Gideon Andris. Dalam pidatonya, Gideon Andris mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam Pemilu 2024 […]

  • Lapak UMKM di CFD Sungai Segah: Strategi DPRD Berau untuk Peningkatan Ekonomi Masyarakat

    Lapak UMKM di CFD Sungai Segah: Strategi DPRD Berau untuk Peningkatan Ekonomi Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 16 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 270
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb – Adanya space atau ruang yang diberikan kepada UMKM untuk menjajakan produknya pada gelaran Car Free Day (CFD) di sepanjang tepian Sungai Segah, mendapat apresiasi dari DPRD Berau. Ditemui pada Minggu (13/10/2024) pagi, anggota DPRD Berau Dedy Okto Nooryanto mengatakan jika lapak berjualan yang disediakan bagi para UMKM sangat bagus. Karena bisa meningkatkan […]

  • Rudi Minta Pemkab Pertahankan Peraihan Penghargaan UHC

    Rudi Minta Pemkab Pertahankan Peraihan Penghargaan UHC

    • calendar_month Senin, 2 Okt 2023
    • account_circle admin
    • visibility 204
    • 0Komentar

    (2/10/2023)  Beraunews — Rudi Mangunsong, anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Berau, memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau atas prestasi mendapatkan penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award 2023. Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap komitmen pemerintah daerah provinsi, kabupaten, dan kota dalam mendukung serta melaksanakan program jaminan kesehatan nasional. Universal Health […]

  • Dihebohkan Buaya 3 Meter Muncul Di Pemukiman, Warga Bertindak Sendiri Karena Tak Ada Respons Petugas  ‎

    Dihebohkan Buaya 3 Meter Muncul Di Pemukiman, Warga Bertindak Sendiri Karena Tak Ada Respons Petugas ‎

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 1.727
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Warga Jalan Pulau Semama, Gang Banua, dibuat heboh seekor buaya sepanjang sekitar tiga meter kembali muncul di area permukiman padat penduduk itu. Sabtu (25/10/2025) malam. Tanpa menunggu bantuan, warga pun nekat berjibaku menaklukkan hewan buas tersebut secara mandiri. ‎Selama hampir satu jam, belasan warga menyisir lokasi dengan peralatan seadanya. Di tengah pencarian, […]

  • Bupati Berau Sebut Peresmian Koperasi Merah Putih Hanya Menunggu Waktu

    Bupati Berau Sebut Peresmian Koperasi Merah Putih Hanya Menunggu Waktu

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle admin
    • visibility 163
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB– Bupati Berau, Sri Juniarsih, menyampaikan saat ini pemerintah tengah memprioritaskan pembentukan Koperasi Merah Putih (KMP) sebagai bagian dari agenda nasional. Kabupaten Berau termasuk dalam wilayah yang akan segera meresmikan koperasi tersebut. “Koperasi ini diharapkan mampu mempercepat pertumbuhan UMKM serta meningkatkan daya saing mereka secara signifikan,” kata Sri Juniarsih dalam agenda peringatan Harkopnas, beberapa […]

  • Serapan Anggaran Ditarget 100 Persen

    Serapan Anggaran Ditarget 100 Persen

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 24
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau memastikan penyerapan anggaran tahun ini akan mencapai 100 persen pada akhir periode anggaran. Meski hingga saat ini realisasinya baru berada di kisaran 60 persen, Pemkab menegaskan situasi tersebut bukan disebabkan lambatnya kerja perangkat daerah. Bupati Berau, Sri Juniarsih, menjelaskan bahwa dana yang masih berada di bank bukanlah anggaran […]

expand_less