Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » DISKOMINFO BERAU » PUPR Berau Susun Tahapan Rehabilitasi Pasar Sanggam Adji Dilayas

PUPR Berau Susun Tahapan Rehabilitasi Pasar Sanggam Adji Dilayas

  • account_circle admin
  • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
  • visibility 203
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Tanjung Redeb  — Harapan pedagang dan masyarakat Tanjung Redeb untuk melihat wajah baru Pasar Sanggam Adji Dilayas tampaknya masih harus bersabar. Pemerintah Kabupaten Berau, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), mengakui bahwa tahun ini belum ada alokasi dana untuk melanjutkan rehabilitasi pasar terbesar di jantung kota itu.

Pejabat Fungsional Tata Bangunan dan Perumahan Ahli Muda sekaligus Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) P3BJK Dinas PUPR Berau, Diah, mengatakan bahwa dalam rencana kerja tahun anggaran 2025, belum tercantum pos khusus untuk program lanjutan rehabilitasi Pasar Sanggam.

“Untuk kegiatan rehabilitasi, kami belum punya alokasi anggaran. Belum ada pendanaan lanjutan yang masuk dalam rencana kerja,” ujar Diah.

Diah menjelaskan, beberapa waktu lalu PUPR memang sempat melakukan perbaikan terbatas, seperti memperbaiki atap bocor dan portal utama pasar. Namun, pekerjaan itu sempat terhambat karena adanya kendala teknis di lapangan.

“Ada material yang datang tidak sesuai spesifikasi, jadi kami tolak dan tidak bisa dimasukkan dalam pembayaran,” ungkapnya.

Usai pelaksanaan pembangunan dan perbaikan tahap sebelumnya, kata Diah, pengelolaan Pasar Sanggam kini sepenuhnya berada di tangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi (Disperindagkop) Berau. Seluruh aset pasar juga telah diserahkan secara resmi melalui Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

“Fasilitas yang sudah kami bangun sudah diserahterimakan. Untuk operasional dan pengelolaan, sekarang menjadi kewenangan Disperindagkop,” jelasnya.

Dengan kondisi fiskal daerah yang masih terbatas, Diah memastikan proyek rehabilitasi lanjutan Pasar Sanggam belum dapat direalisasikan dalam waktu dekat. Meski demikian, ia menegaskan bahwa pihaknya tetap berkomitmen untuk melanjutkan perbaikan secara bertahap sesuai kemampuan keuangan daerah.

“Kami tentu berharap bisa dilakukan bertahap. Mudah-mudahan di tahun berikutnya sudah bisa dianggarkan kembali,” ujarnya.

PUPR Berau menegaskan bahwa peningkatan fasilitas publik, termasuk pasar rakyat, tetap menjadi prioritas pemerintah daerah. Program rehabilitasi Pasar Sanggam diharapkan tak hanya mempercantik tampilan fisik bangunan, tetapi juga meningkatkan kenyamanan dan keamanan bagi para pedagang serta pengunjung.

“Pasar rakyat adalah denyut ekonomi masyarakat. Kami ingin memastikan ke depan pasar ini menjadi tempat yang layak, aman, dan nyaman bagi semua,” pungkas Diah. (yf/adv)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tekan Risiko Penyimpangan Seksual, Komisi I DPRD Berau Dorong Penguatan Peran Orang Tua dan Sekolah

    Tekan Risiko Penyimpangan Seksual, Komisi I DPRD Berau Dorong Penguatan Peran Orang Tua dan Sekolah

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 49
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB– Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Berau, Elita Herlina, menyampaikan keprihatinannya terkait meningkatnya potensi penyimpangan seksual di kalangan anak muda. Ia menilai perkembangan teknologi, akses informasi tanpa filter, serta lemahnya pengawasan sosial dapat menjadi faktor pendorong munculnya perilaku menyimpang yang berisiko merusak masa depan generasi muda. Elita menegaskan bahwa fenomena sosial yang melibatkan anak […]

  • Arindama Terapkan Indikator Baru, Nilai ASN Bisa Terpengaruh TPP

    Arindama Terapkan Indikator Baru, Nilai ASN Bisa Terpengaruh TPP

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle admin
    • visibility 341
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Tim Arindama bidang Kelautan dan Perikanan melakukan verifikasi penilaian terhadap kinerja pemerintah kabupaten/kota dalam pembangunan sektor kelautan dan perikanan. Penilaian tahun ini, yang digelar Rabu, 10 September 2025, hadir dengan sejumlah penyesuaian, termasuk perubahan nomenklatur. Ketua tim verifikasi Arindama Bidang Kelautan dan Perikanan, Tri Astuti, mengatakan penilaian yang sebelumnya dikenal sebagai Panji-Panji […]

  • Pilkada Berau 2024: MP-AW Resmi Diusung oleh Empat Partai Terkenal

    Pilkada Berau 2024: MP-AW Resmi Diusung oleh Empat Partai Terkenal

    • calendar_month Senin, 26 Agt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 244
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB- Madri Pani (MP) dan Agus Wahyudi (AW) resmi mengantongi empat rekomendasi dari empat partai, yang mengusung kedua pasangan calon tersebut untuk melaku ke Pilkada 2024. Rekomendasi tersebut diantaranya dikeluarkan oleh Partai Nasdem, PKB, Hanura dan PDI-P, yang diambil langsung oleh MP dan AW ke DPP Partai bersangkutan, beberapa hari lalu. Kabar itu dibenarkan […]

  • Prof. Zamroni Dianugerahi “Pemimpin Inspiratif” oleh PERMAPENDIS di Forum Internasional UNUJA

    Prof. Zamroni Dianugerahi “Pemimpin Inspiratif” oleh PERMAPENDIS di Forum Internasional UNUJA

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 816
    • 0Komentar

    PROBOLINGGO, – Di tengah forum akademik bergengsi International Conference “The Future is Now: Reimagining Knowledge, Power, and Justice in A Changing World” yang digelar di Universitas Nurul Jadid (UNUJA) Probolinggo, Sabtu (18/10/2025), Prof. Dr. Zamroni, M.Pd., Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan UIN Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda, menerima penghargaan “Pemimpin Inspiratif” […]

  • Menuju Ekonomi Hijau: Berau Rancang Transisi dari Tambang ke Kemandirian Pangan

    Menuju Ekonomi Hijau: Berau Rancang Transisi dari Tambang ke Kemandirian Pangan

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle redaksi Beraunews
    • visibility 2.227
    • 0Komentar

    TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten Berau mulai menyiapkan langkah konkret untuk mengurangi ketergantungan daerah terhadap sektor pertambangan. Setelah lebih dari dua dekade menjadi penopang utama ekonomi, kini Pemkab Berau menyiapkan arah baru dengan fokus pada penguatan sektor pangan dan kemandirian daerah. ‎Kepala Dinas Pangan Berau, Rakhmadi Pasarakan, mengatakan dominasi sektor tambang dalam struktur ekonomi Berau […]

  • Kader Posyandu Jadi Garda Terdepan

    Kader Posyandu Jadi Garda Terdepan

    • calendar_month Kamis, 24 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 382
    • 0Komentar

    Tanjung Redeb — Program Bangga Kencana yang digagas oleh Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kabupaten Berau mendapat apresiasi dari Penjabat (Pjs) Bupati Berau, Sufian Agus. Program ini diakui sebagai langkah strategis dalam pengentasan stunting, sebuah isu kesehatan yang mendesak di daerah ini. Bangga Kencana bertujuan untuk mewujudkan keluarga yang […]

expand_less